Cari Blog Ini

Rabu, 05 Februari 2020

SERAKAH MENIMBULKAN BANYAK KERUSAKAN


SERAKAH termasuk penyakit hati. orang serakah tidak pernah tenang, puas, dan selalu merasa kekurangan. Karena itu, serakah bisa mendorong seseorang berbuat buruk, misalnya, menipu, mencuri, manipulasi, korupsi, dan sebagainya. Hal itu dilakukan hanya sekadar untuk memenuhi nafsu serakahnya terhadap harta dan kedudukan.
💐  SERAKAH artinya keinginan untuk menikmati terlalu banyak dalam waktu singkat. Keserakahan selalu berujung pada kejatuhan yang sangat dalam.
🌺 MANUSIA serakah membuat   jiwanya tidak puas dengan apa yang dimilikinya.  Sebaliknya, orang serakah tersebut berusaha ingin memiliki yang lebih banyak lagi. Keserakahan  tidak hanya pada pemilikan harta dan benda, tetapi juga terhadap makanan, minuman,  dan sebagainya.
🌷 SERAKAH  termasuk penyakit hati yang tercela. Hati orang serakah tidak pernah tenang, tidak pernah puas, dan selalu saja merasa kekurangan. Karena itu, serakah bisa terdorong seseorang berbuat buruk, misalnya menipu, mencuri, manipulasi, korupsi, dan sebagainya. Hal itu dilakukan hanya sekadar untuk memenuhi nafsu serakahnya.
🌹 DARI Ibnu ‘Abbas, ia mendengar bahwa Rasulullah SAW bersabda, “Seandainya manusia memiliki lembah berisi harta, tentu ia masih menginginkan harta yang banyak semisal itu pula. Mata manusia barulah penuh jika diisi dengan tanah. Allah tentu akan menerima taubat bagi siapa saja yang ingin bertaubat.” (HR. Bukhari no. 6437).
🌻  BAHWA ketamakan manusia terhadap harta dan jabatan pasti akan merusak agamanya, tidak perlu diragukan lagi kebenarannya. Maka, ketika agama sudah rusak, maka berakibat fatallah terhadap kehidupan dunia dan akhiratnya.
🌼  KETAMAKAN manusia terhadap harta dan kepemimpinan akan membawa kepada kezaliman, kebohongan, dan perbuatan keji.
🥀 DARI Ka’ab bin Malik Radhiyallahu anhu,  ia berkata, "Rasulullah SAW bersabda, 'Dua serigala yang lapar yang dilepas di tengah kumpulan kambing, tidak lebih merusak dibandingkan dengan sifat tamak manusia terhadap harta dan kedudukan yang sangat merusak agamanya.'" (HR. At-Tirmidzi, Ahmad; Ad-Darimi, Ibnu Hibban, Ath-Thabrani).
🌠  IBNU RAJAB rahimahullah berkata, “Ini adalah permisalan  agung yang diumpamakan  Nabi Muhammad SAW bagi kerusakan agama seorang muslim akibat rakus terhadap harta dan kedudukan dunia dan bahwa kerusakannya tidak lebih berat dari rusaknya kambing yang dimangsa oleh dua ekor serigala lapar.”
ALLAH berfirman, (yang artinyaa): “Sesungguhnya hartamu dan anak-anakmu hanyalah cobaan (bagimu), dan di sisi Allah pahala yang besar.” (QS. At-Taghabun Ayat 15).
🌷  DENGAN demikian, maka serakah merupakan sifat cinta dunia. Sifat serakah mendatangkan banyak kerusakan, baik kerusakan pribadi, keluarga, masyarakat, dan yang terbesar adalah kerusakan yang menimpa keagamaan seseorang akibat  lebih mencintai dunia.
-------------☪☪☪---------------


🕋 Bismillahirrahmanirrahim. Dengan menyebut nama Allah atas diriku, hartaku, dan agamaku. Ya Allah, ridhakanlah dengan ketentuan-Mu dan berkahilah aku dengan apa saja yang ditakdirkan kepadaku sehingga aku tidak menyukai apa saja yang membuatku tergesa mendapatkan yang Engkau perlambatkan dan membuatku tidak suka mengakhirkan terhadap yang Engkau percepat.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar